Tingkatkan Loyalitas Lembaga Dan Pembina, Ponpes Asshohwah Gelar Raker

Lobar (Asshohwah Media)- Pondok pesantren Asshohwah Al Islamiyah menggelar rapat kerja (raker)taunan guna meningkatkan kinerja dan kualitas menejemen
internal ponpes, Ahad (1/10). Raker  ke empat tahun ini mengangkat tema  meningkatkan loyalitas lembaga dan pendidik dengan mewujudkan Ponpes Asshohwah  Al Islamiyah yang maju dan berkualitas.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh pimpinan Ponpes Asshohwah TGH. M. Taisir Al Azhar Lc. Ma. Selain itu raker juga dihadiri Ketua yayasan Ponpes Asshohwah Al Islamiyah Akhyar Rosidi,  para asatiz dari seluruh lembaga pendidikan Ponpes Asshohwah Al Islamiyah.
Dalam sambutannya Mudir Ponpes memberikan motivasi kepada seluruh stek holder terkait penyelenggara pendidikan di Ponpes Asshohwah, agar terus meningkatkan loyalitas dan semangat pengabdian dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan pembinaan.  Mudir  akunya selalu bermimpi Ponpes Asshohwah akan bertranformasi menjadi  ponpes besar dan menelurkan lulusan-lulusan berkualitas.

“ Saya berharap pondok ini kelak bisa menjadi pondok besar, kita saat ini masih banyak belajar dan harus terus berjuang dengan loyalitas dan pengabdian,” kata mudir.

Raker kali ini selain diharapkan mudir dapat merumuskan dan merancang kebijakan-kebijakan strategis untuk menentukan arah penyelenggaraan pembinaan dan pendidikan santri di Ponpes, juga bisa menjadi pemacu semangat dan motivasi bagi para seluruh stek holder terkait, untuk terus meningkatkan loyalitas dan semangat pengabdian yang didasari niat ikhlas mencari ridha Allah SWT.
"Lewat raker ini pikirkan dan mausywarahkan apa program-program terencana, dan yang terpenting adalah dilaksanakan," kata mudir.

Sementara Ketua yayasan Ponpes Asshohwah Al Islamiyah Akhyar Rosidi S.Sos.I dalam sambutannya mengungkapkan perlu dan pentingnya loyalitas dan integritas dalam melaksanakan tugas pembinaan dan pendidikan dilingkungan ponpes.  Sesuai tema yang diusung,  loyalitas menurut Akhyar adalah kunci kesuksesan baik secara  indvidu  maupun  lembaga .

"Kami berharap loyalitas guru dan lembaga makin ditingkatkan sehingga kedepan semakin maju dan berkualitas," terangnya. Perwakilan masing-masing lembaga pada kesempatan raker kali ini berkesempatan, menyampaikan laporan perkembangan dan pelaksanaan pendidikan masing-masing selama satu tahun. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer